LOMBA MENULIS EDISI 3 MAJALAH SIMALABA_DENGAN TEMA KAMPANYE KELESTARIAN LINGKUNGAN HIDUP_DL 20 SEPTEMBER 2017
LOMBA MENULIS EDISI 3
MAJALAH SIMALABA VERSI CETAK
APA JADINYA jika alam ini terus tercemar oleh aktivitas dan eksploitasi manusia. Hutan meranggas, sungai jadi hitam berbusa, udara kotor berkabut, lahan pertanian tandus, kota-kota berserakan sampah. Sungguh mengerikan. Aneka penyakit mengancam, estetika kita terganggu, bumi mengirim kemarahan dengan bencana dan mala petaka.
Atas keprihatinan ini REDAKSI MAJALAH SIMALABA kembali menggelar lomba menulis Puisi, Cerpen dan artikel dengan tema “Kampanye Kelestarian Lingkungan Hidup”
KETENTUAN
• lomba terbuka untuk umum, seluruh warga Indonesia dimanapun berada, tidak dibatasi usia
• Puisi 2 judul
• Cerpen 1 judul
• Artikel 1 judul
• Pilih salah satu jenis dari ketiga di atas (tidak boleh mengikuti 2 jenis tulisan)
• Lengkapi dengan foto bebas dan biodata diri
• Semua naskah, foto dan biodata dibuat satu file MS Word (tidak boleh terpisah)
• Kirim ke e-mail: majalahsimalaba@gmail.com
• Beri subjek pada e-mail: KAMPANYE KELESTARIAN LINGKUNGAN HIDUP
• Event ini dibuka 01 sampai 20 September 2017
• Kurasi Karya terpilih 21— 25 September 2017
• Pengumuman Juara, Nominator dan Kontributor 25 September 2017
• Terbit Majalah Simalaba Edisi-3 pada 30 September 2017
APRESIASI
• Juara 1, 2, 3 semua jenis tulisan dengan nilai (A) akan menerima paket bingkisan dari redaksi berupa satu majalah edisi– 3 yang memuat karya-karya hasil seleksi, sertifikat cetak ditandatangani dan stampel asli redaksi
• Dipilih 3 nominator pada setiap jenis tulisan dengan nilai (B) akan menerima bingkisan dari redaksi berupa sertifikat cetak ditandatangani dan stampel asli redaksi
• Dipilih 5 kontributor pada setiap jenis tulisan dengan nilai (C) akan menerima e-sertifikat
• Karya dengan nilai (D) harap berlatih lebih giat untuk lolos dalam edisi selanjutnya
• Event ini tidak dipungut biaya sepeser pun. Murni untuk menumbuhkan minat membaca dan menulis bagi kita semua.
Salam Kreatife Mandiri
Segenab Crew Redaksi
No comments