HEADLINE

Forum Aktif Menulis (FAM) dan STAIN Kediri Gelar Workshop Menulis




Gebyar Perpustakaan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kediri yang jatuh pada 23 November 2017 mendatang, turut melibatkan Forum Aktif Indonesia (FAM). Sebagai salah satu komunitas pecinta literasi terbesar di Indonesia, FAM hadir untuk memberikan spirit kepenulisan kepada generasi muda, khususnya mahasiswa STAIN Kediri.

Aliya Nurlela, Pegiat FAM Indonesia pun didapuk sebagai salah satu narasumber dalam workshop Trik dan Tips Menulis, yang akan digelar di ruang referensi perpustakaan STAIN Kediri tersebut.

Aliya Nurlela menyambut hangat undangan event literasi salah satu perguruan tinggi berbasis agama tersebut. "Saya pribadi mengapresiasi secara positif niat baik pihak perpustakaan STAIN untuk membudayakan literasi di kampus melalui workshop" tutur Sekjen FAM Indonesia itu.
Dalam workshop mendatang, dirinya akan konsen untuk terus memotivasi mahasiswa dalam menulis. Menurut motivator kepenulisan itu, prospek masa depan penulis sangatlah cerah, karena menulis satu-satunya pekerjaan yang bebas usia dan tidak disyaratkan jenjang pendidikan serta bisa dikerjakan di mana saja.

"Kiat-kiat menulis bagi pemula terutama dalam menulis fiksi, yang banyak ditanyakan calon-calon penulis di luar sana juga akan saya bawakan" kata penulis yang Oktober lalu baru saja merilis buku cerpennya berjudul "Sebait Pesan Selepas Hujan" itu. 

Melalui workshop tersebut, Aliya juga ingin mengajak mahasiswa untuk aktif dalam berpartisipasi diberbagai kegiatan kepenulisan. Terlebih bagi mahasiswa yang berniat menjadi penulis.

Selain Aliya Nurlela, dijadwalkan akan hadir pula DR Limas Dodi M Hum yang akan menyampaikan strategi dan intrik dalam menulis. Gebyar perpustakaan juga dimeriahkan dengan lomba esai bertema Kafe Pustaka, Perpustakaan & Gaya Hidup, serta Komunitas Pecinta Perpustakaan yang berhadiah total jutaan rupiah.

Penasaran seperti apa kiat-kiat jitu dari seorang cerpenis yang sekaligus novelis? Penasaran dengan strategi dan intrik dalam menulis? Ikutilah dan hadiri Workshop Tips dan Trik dalam Menulis bersama Aliya Nurlela dan DR Limas Dodi, dalam Gebyar Perpustakaan STAIN Kediri! Gratis. [TIM FAM]

No comments